Kitab Peringatan Kepada Orang Murtad

BAB 1: DOSA ORANG YANG MENYEKUTUKAN ALLAH


2175[Bukhari 6921] Diriwayatkan dari Abdullah bin Mas'ud ra, dia berkata: Seorang laki-laki bertanya, "Ya Rasulullah, apakah kami akan dihukum karena perbuatan kami pada masa jahiliyah?" Rasulullah Saw menjawab, "Siapa yang berbuat baik dalam Islam, maka ia tidak dihukum karena perbuatan jeleknya pada masa jahiliyah, dan siapa yang berbuat dosa dalam Islam, maka dia akan dihukum karena kesalahannya yang dulu dan yang kemudian".